Pages

22.8.11

Birdcage Parc...


Oke, kali ini gw nyangsang ke daerah Kebayoran Baru, tepatnya di Jl. Wijaya, ada sebuah tempat yang judulnya Birdcage Parc. At first, karena ga familiar sama daerah sini, kita sempet muter-muter baru ketemu nih tempat, masih mending muter-muter, kalau suruh gw pegi sendiri sih ga sampe. Kita dateng pas jam lunch namun sepi, pas itu, katanya lagi ada settingan buffet, jadi mejanya digabung-gabungin, sedangkan untuk lantai dua belum dibuka. Katanya juga yang indoor ga boleh smoking, eh tapi pas kita udah duduk, di meja sebelah ada ngerokok tapi ga ditegur, hmm.

Oke lanjut soal tempatnya, kalo dari luar sih lumayan lucu tempatnya, di dalem juga untuk lantai pertama juga lucu, bangku-bangku kayu, serta bangku sofa dengan motif garis-garis hitam putih juga hiasan dinding dan pajangan yang lucu-lucu cukup menyenangkan untuk dilihat mata :D


Kalau untuk lantai dua-nya, boleh dibilang lebih serius, tapi asik buat hangout, sayangnya pas itu, lantai dua-nya belum dibuka untuk tamu, tapi boleh numpang foto-foto :D Asik juga tuh, kalo duduk di deket jendela, bisa sambil selonjoran :D


Next, lanjut ke menu, menunya ga terlalu banyak, seputar soup & salad, appetizer, paninis, pizza, pasta, dst, tapi karena kita pake voucher pilihannya cuma pizza & pasta. Yang binun sih, tempatnya lucu, tapi kok menunya laminatingan keplek2 gitu duank, sayang aja.


Oke, lanjut ke pesenan.

Hot Tea (20K++)

Hot tea-nya yah standard lah yah, teh lipton biasa, hot waternya boleh refill + sepotong biskuit. Bedanya Hot Tea sama Lemon Tea, yang lemon dikasi irisan lemon segar, jadi kudu peres sendiri.

Seafood Linguini (65K++)

Ini pesenan temen gw, dari foto kayaknya meyakinkan banget yah, tapi kalo menurut dia kurang oke (padahal ini menu rekomen, dan temen gw ini kalo makan semua dibilang enak).

Beef Stroganoff (60K++)

Ini pesenan temen gw yang lain, kalo kata mba waitress, ini bukan menu yang umum-nya disukai, tapi banyak yang suka juga (bingung gak lo?). Tapi kata temen gw yang makan ini sih dia suka :)

Nachos Pizza ala Cage (65K++)

Kalo ini, kata mba waitress-nya pedes banget, tapi pas dimakan sih, ga mencapai standard pedes melalu lidah eke. Kalo buat sharing sih lumayan. Garing-garing, bermozarella, ditambah salsa, nyamm.

Grilled Chicken with Pesto Spaghetti (55K++)

Okay, ketauan banget yah kalo ini punya gw. Aku memang lemah iman sama yang bersaos pesto. Kalo kata temen yang mencicipi semua pasta, ini yang paling enak sih, kalo kata gw, I've tasted better spaghetti al pesto :p Tapi cukup bisa dinikmati kok.

Kesimpulan, Birdcage Parc ini cocok buat hangout sama temen-temen, atau menikmati cemilan di sore hari atau malam, karena kalo untuk makan berat, buat gw sih yah (standard perut gembul), porsinya gak ngenyangin :p

-------
Birdcage Parc
Jl. Wijaya 9 No 23, Kebayoran Baru
Jakarta selatan
Tel .+62 21 7392 430

14.8.11

Hakata Ikkousha [MOVED]

Finally, after a few weeks craving for pork ramen, keinginan mulia itu bisa terwujud! Pengamat kuliner Jakarta pasti udah pada tau Hakata Ikkousha (Rumah Bahagia Pertama), sebuah restoran Jepang di daerah Muara Karang, yang baru buka beberapa bulan lalu, namun langsung melesat namanya(eke korbannya).

So, craving for pork rame ditambah dengan tiap mampir ke food blog, hampir semuanya baru-baru ini membahas tempat ini, membuat ngidam gw menjadi-jadi T_T Untungnya ada teman-teman yang juga tertarik untuk mencoba tempat ini, so I could have my pork ramen (nyengir selebar jidat:D)

Aku dan teman-temanku datang pada hari Sabtu jam 12 siang, dan kami langsung masuk waiting list, o yeah, prepare to wait! Tempatnya ga terlalu besar, dan ga lama abis kita dateng, waiting list memanjang, cukup dengan melihat orang-orang yang antri di luar (untung kite nunggu juga di dalem). Dibilangnya sih kira-kira 15 menit, but ga sampe 5 menit, kita udah dipersilahkan duduk & mesen.


Konon, ada beberapa chef-nya yang memang orang Jepang asli, kalau liat mukanya sih memang begitu, yang membuat suasana tempat ini makin berasa ke-Jepang-annya.


About the menu, yang jadi andalan di sini sudah pasti ramen, pilihan ramen ada yang halal dan non halal, tinggal pilih saja sesuai selera, ada juga berbagai menu lain seperti soba, nasi-nasian, steak, gyoza, dsb, tapi untuk beberapa menu masi ditandari dengan stiker pink, yang berati belum tersedia.


Ada satu menu yang menarik mata gw, yaitu Babi Saus Padang, wih, berarti menu-nya memang sudah dimasukkan cita rasa lokal :p


Untuk minuman, ada beberapa pilihan yang bisa di-refill seperti ocha & teh.

Hot Tea - Refillable (8.8K++)

Untuk makanan yang kita pesen, cuma 2 macem, Ramen Babi Tamtam & Ramen Babi Spesial, berikut adalah gambar pesenan temen gw yang Tamtam.

Ramen Babi Tamtam/ Buta Tantan (46K++)

Katanya sih, bedanya kalo Tamtam ini lebih pedes, tapi kata temen gw malah ga pedes, ditambahin cabe dkk baru pedes, dengan harga beda sekian, mending pesen yang spesial, tambahin aja chili dari dia :D

Berikutnya pesenan gw dan 2 orang teman lainnya, Ramen Babi Spesial.

Ramen Babi Spesial (38K++)

Pertama yang gw lakukan setelah pesenan gw ini datang, (selain foto pastinya) adalah nyicipin kuahnya yang keknya fenomenal banget itu. Memang dibandingin ramen lain yang pernah gw makan, yang ini berasa thick banget & berasa garlicnya. Gw nanya waiternya, kalo ini kaldunya ayam or babi, dia bilang kalo ramen yang pork, kaldunya pork, kalo yang ayam, kaldunya ayam. Ooo. But for my liking, pada akhirnya, gw harus nambahin kecap asin + cabe2an, untuk mencapai rasa yang pas dengan lidah gw. Porsinya sipp (gw kenyang sampe malem makan ini, miracle!). Untuk mie ramen-nya sendiri jujur gw lebih suka Sanpachi's, pork slice nya biasa aja (kurang banyak tepatnya :D), telor-nya malah enak :9

Tori Chashu/ Chasu Ayam (8.8K++)

Untuk tambahan gw pesen ayam, sebenernya pengen nambah pork slicesnya, tapi penasaran juga kalo pake ayam, sebenernya sih biasa aja, tapi lumayan menuh-menuhin mangkok.


Kesimpulan, kalau dari segi harga dan rasa, boleh banget dicoba, harga sedeng (ditambah gov. tax 10% & service charge 2.5%), porsi passs, rasa enak sih. Tapi satu yang jadi pertanyaan, kenapa sehabis makan di sini, gw jadi haus seharian, dan temen-temen gw juga seperti itu, padahal kita minum juga banyak, secara refill, hmm... Kalo balik lagi, gw pengen nyoba menu-menu lain di luar ramen, penasaran, apakah istimewa juga :D

Itadakimas!

-------
Hakata Ikkousha
Jl. Muara Karang Raya No.85
Jakarta Utara
Tel. +62 21 66600255

3.8.11

Shang Palace...


Apa yang menjadi salah satu hal paling membahagiakan bagi seorang gembul seperti saya? Jawabannya adalah, traktiran makan buffet *nyengir lebar* Terakhir kali makan buffet di hotel bintang 5, ummm, rasa-rasanya sekitar 2 taun lalu.

Jadi, jadi, jadi...My one & only sister has promised to treat me at Shang Palace after her wedding. Saat yang dinanti-nantikan pun tiba Sabtu kemarin, yay! So, Shang Palace ada di Shangri-La Hotel yang menyajikan Chinese Food.

Sabtu pagi ini, lumayan kosong di sana, dan gw adalah tamu termuda di sana, melihat kiri kanan, om2, tante2, dan nampaknya pada makan ala carte, kecuali meja kita, yang terdiri dari 3 orang. Nuansanya restorannya sih Cina abisss, merah-merah, emas, but speaking about Chinese restaurants, I don't care about the interior, because I come to eat! Muahahahaha!!

Pilihan menu untuk buffet-nya ga seberapa banyak, tapi lumayan menggoda juga, mulai dari appetizers, chong fan, dim sum, homemade specialties, staple food, and sweet dim sum. Untuk buffet, per paxnya 138K++, dan minimal 2 orang. Untuk chinese tea-nya 20K++ per pax.

Mari kita bahas tentang beberapa menu dalam list buffet-nya, yang telah saya eksekusi...

Spicy Jelly Fish

My favorite cold dish of all! Ubur-ubur selalu menjadi makanan pembuka kesukaan gw, kenyal-kenyal enak gimana gituuu. Rasa : Enak!

Crispy Salmon Skin with Garlic

Kalo yang ini Salmon Skin-nya udah digoreng garing, jadi seperti kerupuk. Sempet pesen 2 kali sih, berasanya yang pertama lebih enak, asin-asin gitu, apa karena pas pesen ke 2 kali perut udah mulai penuh yah? Worth to try!

Steamed Crystal Dumplings filled with Assorted Vegetables

Nah kalo ini adalah bentuk terjadinya miskomunikasi dalam memesan. Sebelum sampe ke TKP, gw titip temen pesen Crystal Prawn Dumplings, tapi pas gw makan ini, binun, kok rasanya absurd dan ga ada prawn-nya, alamak, ternyata waiternya mesennya Crystal Dumplings filled with Assorted Vegetables, pantesss, sampe ompong juga ga bakal nongol prawnya -_-

Crispy Bean Curd Skin Rolls

My fave fried dim sum of all! Lumpia Goreng Kulit Tahu. Enak!

Crispy Prawn with Mayonnaise

Ga jauh berbeda dengan udang goreng mayones di restoran Chinese Food Lain :)

Crispy Spare Rib Chan Kong Style

YUUUMMMMMMMMMYYYY! Me love pork ribs!

Deep Fried Bean Curd with Chili Sauce & Chicken Floss

Actually, we didn't order this, tapi dibawain. Tadinya uda nolak, tapi kok nampaknya menarik juga, akhirnya suruh waiter-nya taro aja buat kita. My opinion, I think this dish will be better without the Chicken Floss.

Deep Fried Frog Leg with Salt & Pepper

Agak sedikit tawar, dan kurang garing.

Roasted Duck

Good.

Sweet & Sour Pork

Enyaaaak (kalo giliran pork aj komennya enak mulu...)

Almond Bean Curd with Mixed Fruits

Cuma coba seiprit, not my fave.

Mango Pudding

Mayan enak, though Durian Pudding sounds better (hihihi...)

Egg Tart

I've tasted better egg tart, but not bad at all :)

Setelah gw mengedit gambar dan melihat daftar pesenan kita kemarin, gw baru sadar gw makan banyak banget, karena selain gambar di atas masih ada beberapa menu lagi yang ga sempet gw foto satu per satu, seperti sayur, siomay, hakao, nasi goreng, dan semua makanan itu dipesen untuk ber-3, sementara kakak gw uda KO duluan di tengah perjuangan, meninggalkan gw dan temen gw buat ngabisin makanan, yang berarti porsi makan gw dan temen gw yang adalah cowo sama. Oh my...

I'm willing to come back here someday, masi ada separuh di list menu buffet yang belom dicoba. Wanna treat me anybody? :D

-------
Shang Palace

Shangri-La Hotel
JL. Jend. Sudirman Kav. 1
Jakarta 10220, Indonesia
Tel. (62 21) 3048 8535

1.8.11

My Pancake [CLOSED]


First of all, I wanna apologize if the pictures of this review aren't good enough, coz I didn't bring my camera with me. Masih untung ada kamera pinjeman, walo hasilnya, yah beginilah, hehe.

Okay, kali masih di seputaran Thamrin lagi, tepatnya Grand Indonesia, eke mencoba makan di sebuah restoran yang judulnya My Pancake, dari judulnya aja uda pasti yah jualan pancake. Areanya terbagi 2, indoor & outdoor, walo outdoor2an sih karena masih dlm mol juga. Namun karena kalo di luar kena matahari langsung, jadinya kita duduk di dalem aja.



Untuk menunya sendiri didominasi oleh pancake & pasta. Kisaran harga kurang lebih sama dengan restoran Pancake di mol lainnya, hanya saja secara interior, My Pancake menurut gw kurang high-class, dari meja kita bisa kelihatan tumpukan piring kotor yang belum dicuci, dari buku menu juga design-nya standard banget.


For starter, I ordered Fried Mushroom.

Fried Mushroom (38K++)

Untuk rasa sih lumayan yah, cuma tepung-nya agak nanggung, crunchy engga, lembek ngga, and kinda tasteless maybe it would be better kalo pake tepung roti, untuk jamurnya sendiri lumayan gede-gede.

Untuk makanan utama, gw mesen pasta, dan yang gw pesen adalah salah satu rekomendasi dari waiter-nya yaitu Sausage Dry Chili Spaghetti.
Sausage Dry Chili Spaghetti (61K++)

For such price, the dish was disappointing I guess. Spaghettinya pake telor & sosis, tapi gw ga bisa ngerasain dry chilli-nya sama sekali. This is something you could cook, instantly, at home.

Creamy Cajun Salmon Spaghetti (49K++)

Salmon Marinara Fettuccine (51K++)

2 menu di atas pesenan temen-temen gw, dan nampaknya mereka juga kurang puas dengan makanan-nya masing-masing.

Ga afdol kalo ga mesen pancake, padahal judul restoran-nya My Pancake, so we ordered Mixed Berry Pancake.

Mixed Berry Pancake - Single (34,5K++)

Untuk pancake-nya ga semengecewakan pasta-nya lah.

Overall, menurut gw di sini harga ga sebanding dengan rasa-nya dan selain itu, concept restorannya sendiri kurang kuat. I would prefer Pancious or Nanny's Pavillon or even B Steak untuk restoran dengan menu sejenis :)

-------
My Pancake
Grand Indonesia Shopping Town
Fashion District 3A#09
MH. Thamrin No. 1
Jakarta Pusat, 10310
Tel. 021 23580095

Pieces of My Blog

review (334) food (322) seafood (99) Central Jakarta (87) chicken (80) rice (79) pork (76) travel (69) japanese cuisine (67) noodle (67) South Jakarta (64) indonesian cuisine (62) beef (61) West Jakarta (58) desserts (55) dessert (52) italian cuisine (51) cake (48) chinese cuisine (47) pasta (47) japan (33) Grand Indonesia (32) daily (32) soup (32) american cuisine (30) North Jakarta (27) ice cream (27) korean cuisine (27) japan trip (26) PIK (21) salad (20) Central Park (19) burger (19) dim sum (19) jalan-jalan jepang (19) miscellaneous (19) pizza (19) steak (18) thoughts (18) South Korea (15) backpacker jepang (15) biaya ke jepang (15) kway teow (15) Plaza Indonesia (14) duck (14) jepang (14) thai cuisine (14) yogyakarta (14) hotel (13) persiapan ke jepang (13) sushi (13) indian cuisine (12) ramen (12) singapore cuisine (12) french cuisine (11) family (10) singapore (10) Pacific Place (9) coffee shop (9) friends (9) japan trip 2019 (9) senopati (9) Seoul (8) all you can eat (8) autumn in japan (8) chocolate (8) doodling (8) fine dining (8) kopitiam (8) tex-mex cuisine (8) Gandaria City (7) Puri Indah (7) Serpong (7) event (7) fashion (7) hokkaido (7) milk tea (7) osaka (7) tokyo (7) Hong Kong (6) Mal Puri Indah (6) Taman Anggrek (6) brunch (6) pastry (6) scbd (6) tea (6) thailand (6) thamrin (6) Taman Ratu (5) backpacker korea (5) fall in japan (5) japan trip 2017 (5) kyoto (5) lamb (5) looklet (5) malaysia (5) mocktail (5) sashimi (5) travel korea (5) Kota Kasablanka (4) Plaza Senayan (4) coffee (4) dutch cuisine (4) gapyeong (4) itinerary korea (4) japan trip budget (4) malaysian cuisine (4) meatball (4) mexican cuisine (4) phuket (4) sandwich (4) snack (4) vegetarian (4) Alam Sutera (3) Citywalk Sudirman (3) Jeju (3) Lotte Shopping Avenue (3) Mangga Besar (3) Muara Karang (3) Senayan City (3) Setiabudi One (3) biaya korea (3) bsd (3) buffet (3) cocktail (3) curhat colongan (3) curry (3) disneyland (3) fast food (3) itinerary jepang (3) jalan-jalan korea (3) menteng (3) mobile apps (3) peranakan cuisine (3) porridge (3) sapporo (3) spanish cuisine (3) sudirman (3) theme park (3) Gatot Subroto (2) Panglima Polim (2) Sabang (2) Taiwanese Cuisine (2) bangkok (2) biei (2) bsd city (2) busan (2) delivery (2) feed (2) foie gras (2) fruit (2) furano (2) german cuisine (2) green ville (2) hakodate (2) hokkaido rail pass (2) idol (2) ismaya (2) jalan panjang (2) jogja (2) karawaci (2) martabak (2) mood (2) mushroom (2) music (2) otaru (2) pembuatan visa korea selatan (2) petite france (2) photoraphy (2) ramadhan (2) rooftop (2) satay (2) shabu-shabu (2) shirakawa go (2) sky dining (2) smoothies (2) supermarket (2) tangerang (2) tempura (2) the breeze (2) transportasi jepang (2) visa jepang (2) visa korea ditolak (2) visit korea (2) wine (2) yokohama (2) Bogor (1) Cisarua (1) FX (1) Femina (1) Femina FoodLovers (1) For Sale (1) Hajime Ramen House (1) Juanda (1) Kuningan (1) Kuningan City (1) Living World (1) MKG (1) Mal Ciputra (1) PX Pavilion (1) Pesanggrahan (1) Sentul (1) Slipi (1) Tangerang Selatan (1) Tebet Green (1) World Street Food Congress 2013 (1) aeon mall (1) airasia jepang (1) airport (1) alcohol (1) art (1) asakusa (1) asisten pribadi (1) backpacker ke korea (1) bakso (1) bandung (1) bar (1) beach (1) belgian cuisine (1) best ramen Jakarta (1) bintaro (1) bread (1) breakfast (1) british cuisine (1) bubur ayam (1) buka puasa (1) cake shop (1) celebrity chef (1) cheap eats korea (1) chicken rice (1) christmas (1) citos (1) comfort food (1) cookies (1) croissant (1) de ritz building (1) disneysea (1) diy (1) doraemon (1) dotonbori (1) emporium pluit (1) fish (1) foliage (1) food bazaar (1) food court (1) fuglen (1) fujiko f. fujio (1) fusion (1) garden korea (1) gelato (1) gion (1) gotemba (1) gotemba premium outlet (1) gusung macan (1) gwangali (1) haeundae (1) hakone (1) high tea (1) home-made cuisine (1) hotdog (1) htiachi seaside park (1) intiland tower (1) jepang mahal (1) jr pass (1) juice (1) kawasaki (1) kebayoran (1) kelapa gading (1) kemang (1) kemayoran (1) kempinski (1) kepulauan seribu (1) kiyomizu dera (1) korail pass (1) kushiyaki (1) lake toya (1) lighting festival (1) lippo mall kemang (1) lippo mall puri (1) macau (1) makan apa di myeongdong (1) makan murah di korea (1) mal kelapa gading (1) mandarin oriental (1) meguro (1) membabibuta (1) middle eastern cuisine (1) midplaza (1) milkshake (1) moroccan cuisine (1) mutton (1) myeongdong (1) myeongdong food guide (1) nami island (1) nara (1) one belpark (1) pancake (1) penang (1) pengajuan visa korea (1) persiapan jepang (1) persiapan ke korea (1) pho (1) pim (1) pondok indah (1) por que no (1) portugese cuisine (1) prayers (1) promo (1) pulau balik layar (1) pulau bulat (1) pulau gosong (1) pulau harapan (1) pulau macan (1) pulau perak (1) radio dalam (1) ramen Jakarta (1) ramen PIK (1) recipe (1) restoran myeongdong (1) roxy (1) running man haha restaurant (1) sausage (1) sekapur sirih (1) sekosani (1) semanggi (1) seoul food guide (1) set menu (1) shinsaibashi suji (1) shopping (1) sogo (1) sop buntut (1) starbucks (1) starbucks reserve (1) stea (1) steak ramen (1) street food (1) suki (1) sundanese food (1) sunday brunch (1) swiss cuisine (1) takayama (1) the garden of morning calm (1) tips (1) toast (1) tokyo disneyland (1) toyako (1) transportasi korea (1) traveloka (1) turkey (1) turkish cuisine (1) tv (1) udon (1) umeda (1) universal studios (1) valentine (1) vegan (1) venison (1) vietnamese cuisine (1) voucher (1) waffle (1) warisan kuliner (1) wedding venue (1) winter in japan (1) wolter monginsidi (1) yanaka ginza (1) yesboss (1)